Pramuka

Pramuka kini sudah menjadi ekstrakurikuler wajib di setiap sekolah, khususnya pada jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP). Hal ini dikukuh melalui Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 63 Tahun 2014 Tentang Pendidikan Kepramukaan Sebagai Ekstrakurikuler Wajib pada Pendidikan Dasar dan Menengah.

Di dalam pasal 3, disebutkan bahwa pendidikan kepramukaan dilaksanakan sebagai kegiatan ekstrakurikuler wajib pada pendidikan dasar dan menengah. Kegiatan ekstrakurikuler wajib merupakan kegiatan ekstrakurikuler yang harus diikuti oleh seluruh peserta didik. Hal ini juga direspon oleh SMP Budi Utomo Perak yang di naungi oleh Yayasan Pendidikan Budi Utomo Gadingmangu dengan menerapkan dan melaksanakan pendidikan kepramukaan. Pada dasarnya, pendidikan kepramukaan dilaksanakan untuk menginternalisasikan nilai ketuhanan, kebudayaan, kepemimpinan, kebersamaan, sosial, kecintaan alam, dan kemandirian pada peserta didik.

Kegiatan Pramuka mempunyai manfaat dan tujuan, diantaranya:

  1. Melatih siswa untuk mandiri.
  2. Melatih siswa untuk lebih disiplin.
  3. Membangun karakter gotong royong.
  4. Meningkatkan rasa kepedulian.
  5. Belajar mencintai alam.
  6. Belajar untuk saling bekerjasama.
  7. Melatih kepemimpinan/leadership

Pramuka dilambangkan dengan Tunas Kelapa. Tunas Kelapa menandakan bahwa Pramuka harus mampu berdiri kokoh, tumbuh tinggi, kuat, memiliki banyak manfaat bagi sesama.

Pramuka tidak sekedar baris-berbaris. Pramuka juga bukan sekedar pengetahuan tentang tali-temali dan sandi-sandi. Pramuka adalah kegiatan yang menekankan pada keterampilan baris-berbaris, tali-temali, sandi dan keterampilan kepramukaan lainnya. Melalui sejumlah kegiatan keterampilan kepramukaan peserta didik membentuk segenap karakter yang justru diperlukan di abad ini.

Pramuka SMP Budi Utomo Juga pernah menjadi bagian dari Jambore Nasional tahun 2016 yang dilasanakan di Bumi Perkemahan Cibubur Jakarta. Para peserta selain menambah ilmu dan pengalaman, mereka juga menambah teman dari seluruh penjuru tanah air maupun negara tetangga.

Struktur organisasi pembina pramuka  Gudep SMP Budi Utomo Perak 2021/2022

Kepala sekolah             : Sutopo, S.Pd (Ka MABI)

Pembina                        : 1. Endy Frans Yustanto, S.Pd

2. Dwi Fadlli F, S.Pd

3. Siti Kholijah, S.Pd

4. Alfaini Hanifah, S.Pd.